REZA TIAR' SIDE PROJECT

Sometimes It's Nice to Have Ur Own Side Projects           

BLOG ini punya REZA TIAR KUSUMA....mohon jangan ada yang iri.... BLOG ini punya REZA TIAR KUSUMA....mohon jangan ada yang iri.... BLOG ini punya REZA TIAR KUSUMA....mohon jangan ada yang iri.... BLOG ini punya REZA TIAR KUSUMA....mohon jangan ada yang iri....

Dalam Asuransi, kerugian potensial dapat dibagi menjadi 3 kelompok, yaitu:
1. Property Loss
2. Lialibility Loss
3. Personal Loss

1. Property Loss
Property Loss adalah kerugian potensial yang menimpa pada benda kepemilikan atau harta. Property Loss menimpa baik benda tetap maupun benda bergerak.
Macam-macam kerugian atas harta benda:
a. Kerugian Langsung
Kerugian Langsung merupakan kerugian yang dapat secara langsung dikaitkan dengan peril yang menimpa harta tersebut atau kerugian yang diderita akibat rusaknya harta yang terkena peril.

b. Kerugian Tidak Langsung
Merupakan kerugian yang disebabkan oleh tidak berfungsinya barang lain selain yang tidak terkena peril.

c. Kerugian Net Income
Merupakan kerugian terhadap penurunan pendapatan bersih akibat hilangnya manfaat suatu harta yang disebabkan oleh peril.

Penyebab Property Loss:
a. Bahaya Fisik
Merupakan bahaya yang timbul bukan dari ulah manusia melainkan oleh alam.

b. Bahaya Sosial
Merupakan bahaya yang timbul akibat ulah manusia baik secara individu maupun berkelompok.

c. Bahaya Ekonomi
Merupakan bahaya yang timbul dari eksternal (luar) maupun internal (dalam) dari faktor-faktor ekonomi.


2. Lialibility Loss
Lialibility Loss merupakan kerugian yang timbul karena adanya kemungkinan bahwa aktifitas perusahaan menimbulkan kerugian harta atau personil bagi pihak lain baik itu disengaja maupun tidak disengaja.
Macam-macam Lialibility Loss:
a. Kerugian Umum
Merupakan kerugian yang dapat diketahui dan mudah untuk diukur.

b. Kerugian Khusus
Merupakan kerugian yang tidak dapat diketahui dan sulit untuk diukur.


3. Personal Loss
Personal Loss merupakan kerugian karena karyawan dan keluarganya mengalami musibah, usia tua karena berbagai sebab.
Macam-macam Personal Loss:
a. Kerugian Langsung
Merupakan kerugian yang berkaitan langsung dengan aktifitas perusahaan. Contoh: kecelakaan kerja.

b. Kerugian Tidak Langsung
Merupakan kerugian yang tidak berkaitan langsung dengan aktifitas perusahaan. Contoh: karyawan sakit.

0 komentar:

Posting Komentar

Apa kabar ? Terima kasih atas kunjungannya ke blog ini.... REZA sangat berharap kunjungan berikutnya.

Mari Kita Cari!!!

Jumlah Pengunjung

Counter Powered by  RedCounter

Tentang Si Dia

BLOG ini hanya untuk pembelajaran saja...sungguh tidak ada maksud yang lainnya......
Free SpongeBob ani MySpace Cursors at www.totallyfreecursors.com